Autocontent wizard menyediakan berbagai templates untuk presentasi. Menu ini dapat memudahkan kita untuk membuat presentasi dengan cepat. Ada cukup banyak pilihan tipe presentsai yang disediakan, kita hanya tinggal memilih dan memodifikasinya dengan sendiri. Untuk menggunakan fasilitas ini, mulai dengan membuat file baru.
Langkah-langkah membuat presentasi dengan wizard, yaitu :
1. Dari pulldown menu klik File, New
2. Klik menu From ASutocontent Wizard pada task pane
3. Klik tombol Next
4. Klik tombol General
5. Klik pada pilihan Generic, Next sehingga tampak gambar pada Autocontent Wizard Step-3
Keterangan dari Step-3 adalah :
- On-screen presentation, untuk menampilkan efek animasi presentasi langsung di layar monitor
- Web presentation, untuk menampilkan presentasi melalui web server dan menampilkannya lewat internet
- Black and white overheads, presentasi akan ditampilkan (dicetak) dengan transparansi hitam putih
- Color over heads, presentasi akan dicetak pada transparansi berwarna
35 mm slide, untuk mencetak presentasi pada film slide
6. Klik pada pilihan On-screen presentation
7. Klik tombol Next
8. Pada kotak isian Presentation Title, “PRESENTASI”
9. Pada kotak isian Footer,ketik : ULFAH ROHMAH
10. Klik tombol Next
11. Klik tombol Finish
Setiap kalimat yang tertulis dalam pola wizard memberikan petunjuk tentang hal yang perlu dituliskan. Kita hanya menjawab atau mengikuti perintah yang ada. Kita di minta untuk mengisi topik diskusi dan gagasan pokok yang akan dipresentasikan. Tiap pola memberikan petunjuk yang berbeda-beda sesuai tema ayang akan dipilih.
Pola presentasi siap di edi dan di modifikasi sesuai keperluan. Kita juga dapat mengedit tulisan langsung dari slide pane maupun dari outline pane. Kita juga dapt mengubah layout tiap slide dengan menggunakan template slide layout atau mengubah design dengan menggunakan template slide design.
Untuk melihat tampilan presentasi, tekan tombol F5 pada keyboard. Untuk berpindah tampilan berikutnya, klik mouse atau tekan Enter atau Spacebar pada keyboard.
Kita juga dapat mengulangi kembali menu Autocontent Wizard ini dcengan pilihan tipe presentasi yang berbeda-beda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar